Pelatihan Budidaya Sayuran secara Hidroponik dengan Metode Nutrient Film Technique (NFT) Di Sukaharja Ketapang
Kata Kunci:
Hidroponik, Pertanian Masa Depan.Abstrak
Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dilaksanakan di Kelurahan Sukaharja dan bekerjasama dengan mitra kelompok Pos Pemberdayaan Keluarga Permata Dalong 1 yang memiliki permasalahan mengenai pemanfaatan lahan pekarangan. Kegiatan PKM bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mitra tentang intensifikasi pemanfaatan lahan pekarangan yang dapat dijadikan lahan sayur hidroponik, meningkatkan hasil dan kualitas sayuran yang dibudidayakan dan meningkatkan pengetahuan serta skill mitra tentang cara berbudidaya tanaman secara hidroponik. Metode yang digunakan berupa obsevasi permasalahan, sosialisasi dan partisipasi yaitu tim PKM bersama mitra terlibat secara langsung. Solusi yang diberikan adalah 1) pengetahuan tentang cara menerapkan SOP budidaya sayuran secara hidroponik dengan metode Nutrient Film Technique (NFT) yang baik dan tepat, 2) penyuluhan, pelatihan dan pendampingan kepada mitra dalam membangun instalasi hidroponik dengan metode Nutrient Film Technique (NFT), teknik pembibitan, penanaman, pemeliharaan, panen, pengemasan dan pemasaran. Hasil kegiatan PKM yaitu meningkatnya pengetahuan mitra tentang teknik budidaya sayuran secara hidroponik dengan metode Nutrient Film Technique (NFT) mulai perakitan instalasi hidroponik NFT, pembibitan, pemberian nutrisi, penanaman, panen, pengemasan dan pemasaran. Mitra secara kontinyu mengusahakan sayuran hidroponik dan sudah melakukan pemasaran sayuran hidoponik di pasar-pasar tradisonal di Kabupaten Ketapang secara berkelompok.
Referensi
Arbi, M. (2016). Kajian Keterkaitan Produksi, Perdagangan dan Konsumsi Sayuran Hidroponik untuk Meningkatkan Partisipasi Konsumsi di Kota Palembang. Agriekonomika, 5(1),54-63. doi:10.21107/agriekonomika.v5i1.11359.
Food and Agriculture Organization. (2013). The state of food and agriculture. Rome, NY: The Eugenics review.
Hayati, N,. Fitriyah, L.N., Berlianti, N.A., Af’idah, N. Wijayadi, A.W. (2020). Peluang Bisnis Dengan Hidroponik. Jombang, NY: LPPM UNHASY Tebuireng.
Hidayati, N., Rosawanti, P., Yusuf, F., & Hanafi, N. (2017). Kajian Penggunaan Nutrisi Anorganik TerhadapPertumbuhan Kangkung (Ipomoea reptans Poir.) Hidroponik Sistem Wick, Jurnal Daun, 4(2),75-81.
Lakiya, T., Parameswari, E., Davamani, V., & Yazhini, G. (2020). Organic Vegetable Production. Research Biotica, 2(2), 50-54. doi:10.54083/ResBio.2.2.2020.50-54.
Rahmawati, L., & Iswahyudi, H. (2020). Penerapan Hidroponik Sistem Nutrient Film Technique (NFT) di Politeknik Hasnur. Agrisains, 6(1),8–12. doi:10.46365/agrs.v6i01.371.
Riskawati, Thahir, R., Djajadi, M., & Gemmy, A. A. M. A. (2020). PKM Budidaya Tanaman Sayuran Dengan Teknologi Hidroponik Bagi Kelompok WanaTani (KWT). Journal of Character Education Society), 3(3), 639-650. doi.10.31764/jces.2797.
Roidah, I.S. (2014). Pemanfaatan Lahan Dengan Menggunakan Sistem Hidropoik. Jurnal BONOROWO, 1(2),43-50. doi.10.36563/bonorowo.v1i2.14.
Tamara, A. P., & Rahdiawan, M. (2018). Kajian Pelaksanaan Konsep Kampung Tematik di Kampung Hidroponik Kelurahan Tanjung Mas Kota Semarang. Jurnal Wilayah dan Lingkungan, 6(1),40-57. doi: 10.14710/jwl.6.1.