Implementasi Program "BerKreMo" dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Anak-anak dari Keluarga Penerima Bantuan PKH di Kelurahan Nagahuta
Kata Kunci:
BerKreMo, Group Work, Kelurahan Nagahuta, Perkembangan anak, Program Keluarga HarapanAbstrak
Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program bantuan sosial bersyarat yang bertujuan untuk mempercepat pengentasan kemiskinan di Indonesia dengan memberikan akses ke fasilitas kesehatan, pendidikan, dan layanan sosial dasar lainnya. Fokus penelitian ini adalah intervensi pendidikan pada anak-anak penerima PKH di Kelurahan Nagahuta melalui Kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL). Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif untuk menghasilkan data deskriptif dari kondisi alami. Praktikan melakukan mini proyek "BerKreMo" (Belajar sambil Bermain, Kreativitas, dan Motivasi) untuk mengatasi masalah belajar anak-anak dengan menerapkan metode intervensi mezzo, khususnya dalam bentuk group work. Hasil dari intervensi menunjukkan bahwa program "BerKreMo" berhasil meningkatkan motivasi belajar anak-anak yang sebelumnya malas belajar menjadi lebih aktif dan termotivasi. Kegiatan belajar sambil bermain dan aktivitas kreatif terbukti efektif dalam meningkatkan minat dan kemampuan membaca serta belajar bahasa Inggris. Program ini juga memberikan wawasan baru bagi masyarakat tentang pentingnya pendidikan yang interaktif dan kreatif, serta meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam mendukung perkembangan anak-anak. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa "BerKreMo" dapat memperbaiki perilaku anak-anak serta membangun keterampilan sosial, kognitif, dan emosional mereka secara menyeluruh, menciptakan dampak positif dalam lingkungan Kelurahan Nagahuta.
Kata Kunci: BerKreMo, Group Work, Kelurahan Nagahuta, Perkembangan anak, Program Keluarga Harapan.
Referensi
Adi, Isbandi Rukminto (2018). Kesejahteraan Sosial (Pekerjaan Sosial, Pembangunan
Sosial, dan Kajian Pembangunan). Jakarta. PT Raja Grafindo Persada
Baharuddin, B. (2020). Membumikan Pekerjaan Sosial Dalam Program Keluarga Harapan
(Sebuah Refleksi). Quantum: Jurnal Ilmiah Kesejahteraan …, XVI(14), 49–55.
Fahrudin, Adi. 2012. Pengantar Kesejahteraan Sosial. PT Refika Aditama, Bandung Nahar,
Fajar, Agus, & Mia. (2022). Buku Panduan Praktik Kerja Lapangan 1 & 2. Medan: Fakultas
Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara
Ritonga, F. U. & Dilena, H. (2022). Penerapan Metode Belajar Sambil Bermain Guna
Memenuhi Kebutuhan Pengembangan Diri Anak. ABDISOSHUM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Bidang Sosial Dan Humaniora, 1(1), 30–35.
Irdamurni, I. (2020). Fase Dan Tugas Perkembangan Anak Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 7(1), 51. https://doi.org/10.30659/pendas.
Kementerian Sosial RI. (2017). Pedoman Umum Program Keluarga Harapan. Jakarta:
Direktorat Jaminan Sosial Keluarga
Khalifah, Siti Nurdiah, and Gigin G. Kamil Basar. "PERAN PROGRAM KELUARGA HARAPAN DALAM MENUNJANG PENDIDIKAN ANAK SEKOLAH DASAR." Focus: Jurnal Pekerjaan Sosial 6.1 (2023): 143-149.
Kurniawan, O., Kusbandrijo, B., & Puspaningtyas, A. (2023). EVALUASI KEBIJAKAN
PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH) DI DESA GOLO MENI, KECAMATAN KOTA KOMBA UTARA, KABUPATEN MANGGARAI TIMUR. PRAJA Observer:
Jurnal Penelitian Administrasi Publik (e- ISSN: 2797-0469), 3(06), 140–152. Retrieved from https://aksiologi.org/index.php/praja/article/view/1060
Perundangan Kemensos RI. (2015). Pedoman Umum Program Keluarga Harapan