Persiapan Pembelajaran Dan Teknologi Untuk Tahun Ajaran Baru Di Era Pandemi Pada Smpit Al Inayah
Kata Kunci:
Gamifikasi, IASP 2020, Learning Management System (LMS), pembelajaran daring, proses pembelajaranAbstrak
Adanya pandemi COVID-19 mengubah proses pembelajaran dari tatap muka menjadi daring. Berdasarkan IASP 2020 pada komponen proses pembelajaran dan sub komponen kualitas pembelajaran dituntut proses pembelajaran yang aktif, adanya penilaian proses dan hasil serta adanya program remedial dan/atau pengayaan. Hal yang perlu dipersiapkan dalam proses pembelajaran daring sesuai dengan kualitas pembelajaran yang diinginkan oleh IASP 2020 dan teknologi pendukung yang dapat digunakan adalah video conference, Learning Management System (LMS) dan gamifikasi. Hasil dari pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner terhadap respon peserta menunjukkan hasil yang positif dimana para guru mendapatkan pengetahuan dan keterampilan sesuai dengan tujuan kegiatan yaitu 80% sangat setuju dan 20% setuju
Referensi
Ekawardhana, N. E. (2020). Efektivitas Pembelajaran dengan Menggunakan Media Video Conference. Prosiding Seminar Nasional Dan Ilmu Terapan, 4(Vol 4 No 1 (2020)), 1–7.
Fitriani, Y. (2020). Analisa Pemanfaatan Learning Management System (Lms) Sebagai Media Pembelajaran Online Selama Pandemi Covid-19. Journal of Information System, Informatics and Computing, 4(2), 1. https://doi.org/10.52362/jisicom.v4i2.312
Ghufron, G. (2018). Revolusi Industri 4.0: Tantangan, Peluang, Dan Solusi Bagi Dunia Pendidikan. Seminar Nasional Dan Diskusi Panel Multidisiplin Hasil Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat 2018, 1(1), 332–337.
Jusuf, H. (2016). Penggunaan Gamifikasi dalam Proses Pembelajaran. Jurnal TICOM, 5(1), 1–6. Retrieved from https://media.neliti.com/media/publications/92772-ID-penggunaan-gamifikasi-dalam-proses-pembe.pdf
Malik, A. et al. (2020). Instrumen Akreditasi Satuan Pendidikan 2020 Jenjang Sekolah Menengah Pertama/ Madrasah Tsanawiyah.
Putra, Y. S. (2016). Theoritical Review : Teori Perbedaan Generasi. Among Makarti, 9(18), 123–134.
Sari, P. M., & Yarza, H. N. (2021). Pelatihan Penggunaan Aplikasi Quizizz Dan Wordwall Pada Pembelajaran Ipa Bagi Guru-Guru Sdit Al-Kahfi. 4(April), 195–199.
Syah, R. H. (2020). Dampak Covid-19 pada Pendidikan di Indonesia: Sekolah, Keterampilan, dan Proses Pembelajaran. SALAM: Jurnal Sosial Dan Budaya Syar-I, 7(5). https://doi.org/10.15408/sjsbs.v7i5.15314