Perancangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Off Grid Untuk Penerangan dan Pengeras Suara pada Mushola Hidayatullah Desa Harapan Baru

Penulis

  • Yudi Chandra Politeknik Negeri Ketapang
https://doi.org/10.58466/entries.v1i2.1122

Kata Kunci:

Pembangkit Listrik Tenaga Surya, Sistem Off Grid, Energi surya.

Abstrak

Energi surya adalah energi yang berupa sinar dan panas dari matahari. Energi ini dapat dimanfaatkan dengan menggunakan teknologi seperti pemanas surya, fotovoltaik surya, listrik panas surya, arsitektur surya, dan fotosintesis buatan. Energi matahari (surya) banyak memberikan manfaat bagi kehidupan manusia. Salah satu pemanfaatan energi surya yang bisa dilaksanakan adalah dalam bentuk Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Pada Proyek Akhir ini akan di rancang suatu pembangit listrik tenaga surya yang berlokasikan Desa harapan Baru Kecamatan Matan Hilir selatan Kabupaten Ketapang. Pada perancangan pembangkit listrik tenaga surya ini menggunakan sistem off grid. Sistem PLTS off grid ini dimanfaatkan sebagai pengganti listrik ketika listrik sumber PLN mati. Perancangan PLTS ini dilakukan dengan melakukan pemilihan komponen-komponen PLTS yang akan diperlukan, kemudian melakukan perhitungan komponen-komponen PLTS, setelah itu menentukan tempat peletakan panel surya yang digunakan. Kemudian, setelah komponen-komponen PLTS sudah diketahui tipe dan spesifikasi selanjutnya barulah bisa dilakukan perhitungan untuk Rancangan Anggaran Biaya (RAB) yang akan direkomendasikan pada perancangan PLTS dengan sistem off grid ini. Adapun komponen yang digunakan pada pembangkit listrik tenaga surya dengan sistem off grid ini yaitu panel surya, baterai, inverter, dan solar charge controller. sistem pembangkit listrik tenaga surya ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan listrik pada mushola ketika sumber listrik PLN mati. Dimana sistem ini menggunakan komponen-komponen sebagai berikut, yaitu panel surya berkapasitas 100 Wp sebanyak 5 buah, inverter berkapasitas 800 Watt sebanyak 1 buah, baterai berkapasitas 60 Ah 12 Volt sebanyak 1 buah dan solar charge controller berkapasitas 20 A sebanyak 1 buah. Dengan biaya yang direkomendasikan sebesar Rp. 10.127.000,00.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-06-01

Cara Mengutip

Chandra, Y. (2022). Perancangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Off Grid Untuk Penerangan dan Pengeras Suara pada Mushola Hidayatullah Desa Harapan Baru. Electrical Network Systems and Sources, 1(2), 33-39. https://doi.org/10.58466/entries.v1i2.1122

Terbitan

Bagian

Artikel